Pati, 15 Maret 2025 – Konferensi Kabupaten PGRI Pati Masa Bakti XXIII resmi dibuka pada Sabtu pagi di Gedung PGRI Kabupaten Pati. Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pati, Andrik Sulaksono, M.Si., sebagai simbol dimulainya era kepemimpinan baru dalam organisasi guru terbesar di Kabupaten Pati.
Dalam sambutannya, Wakil Ketua PGRI Jawa Tengah, H. Sakbani, S.Pd., M.H., menegaskan bahwa PGRI harus terus menjadi motor penggerak dalam meningkatkan kualitas pendidikan. “PGRI memiliki peran strategis dalam mengawal kebijakan pendidikan serta memperjuangkan kesejahteraan guru. Kepengurusan yang baru harus mampu menjawab tantangan zaman dengan inovasi dan kolaborasi,” ujarnya.
Sementara itu, Plt. Kadinas Pendidikan Kabupaten Pati, Andrik Sulaksono, M.Si., mengapresiasi dedikasi para guru dalam membangun pendidikan di Pati. “Kami berharap PGRI dapat terus bersinergi dengan pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan tenaga pendidik,” katanya.
Dalam pemilihan kepengurusan baru, Trimanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PGRI Kabupaten Pati Masa Bakti XXIII Tahun 2025-2030. Adapun posisi Wakil Ketua diisi oleh Suyitno, M.Pd., Fauzin Futiarso, dan Fajar Setyo Nugroho, S.Pd. Sementara itu, Drs. Masrikan dipercaya menjabat sebagai Sekretaris yang akan mengelola administrasi organisasi.
Sebelum pemilihan, Ketua PGRI Kabupaten Pati Masa Bakti XXII, Winarto, S.Pd., M.Hum., menyampaikan laporan kinerja yang telah dicapai, termasuk berbagai program peningkatan kualitas pendidikan. Ia menegaskan bahwa keberhasilan PGRI Kabupaten Pati tidak lepas dari kemitraan erat dengan pemerintah daerah dalam mendukung berbagai kebijakan pendidikan.
Wakil Ketua PGRI Jawa Tengah, H. Sakbani, S.Pd., M.H., menekankan bahwa pengurus PGRI harus mampu menjalin komunikasi yang baik dengan mitra kerja untuk memperkokoh kolaborasi dalam memajukan pendidikan. “Kita harus menciptakan suasana yang sejuk agar solidaritas dan soliditas anggota PGRI tetap terjaga, demi meningkatkan mutu profesi guru,” pesannya.
Pelantikan pengurus terpilih dipimpin langsung oleh Wakil Ketua PGRI Jawa Tengah, H. Sakbani, S.Pd., M.H., didampingi Wakil Ketua Jumanto, M.Pd., Kabiro Penegakkan Kode Etik dan Advokasi Dr. Bunyamin, serta Kabiro Kominfo Dr. Agus Wismanto, M.Pd.
Setelah pelantikan, acara dilanjutkan dengan ceramah bertajuk ‘Peduli Pendidikan’ yang disampaikan oleh Jenderal Purnawirawan Zaenuri, diikuti sambutan pelantikan dari Bupati Terpilih, H. Sudewo, S.T., M.T.
📢📚 #KonferensiPGRIPati #TransformasiPendidikan #GuruBerkarya #PGRIJawaTengah 🤝✨
0 Komentar